Tapi, apakah Mourinho bisa bermain bola? Jawabannya tidak. Berulang kali mencoba unjuk gigi sebagai pemain sepakbola dengan bergabung ke beberapa klub lokal di Portugal dan sialnya sebanyak itu pula Mourinho merasakan kegagalan serta penolakan.
Meskipun demikian kecintaan Mourinho pada sepakbola tak pernah luntur. Gagal menjadi pemain dia menjajal peruntungan dengan masuk ke jajaran manajemen. Bermodal ilmu psikologi yang dipelajarinya dibangku kuliah, Mourinho lalu memadukannya dengan metode kepelatihan sepakbola yang diserapnya ketika menjadi pemain. Akhirnya, dia pun sukses menjadi pelatih.
Itu membuktikan bahwa setiap orang punya keahlian masing-masing. Belum tentu seorang pemain besar bisa menjadi pelatih yang handal. Begitu pun sebaliknya, pelatih handal belum tentu bisa saat disuruh mengolah si kulit bundar.
Ya, mungkin kondisi itu mirip dengan saya. Saya mungkin bisa menulis sepakbola. tapi saat disuruh tampil di lapangan, yang ada asal tembak asal lari sana sini aja, hihi..
Eh tapi jangan salah. Dulu, saya pernah jadi pahlawan kemenangan tim. Pas zaman SMA. Waktu itu, pelajaran olahraga tampil 5 lawan 5. Tim yang menang dapat A yang kalah B. Skor sama kuat, lalu adu penalti. Saya menjadi eksekutor penentu. Dan goooollll... Tim saya pun dapat A ,, hehehe :D
Coba lihat video saya ini.. istri saya malah ketawa aja liatnya :D